Widget HTML #1

Twibbon Hari Pramuka 2022 - Desain Pilihan

Dilansir dari cnnindonesia.com, Indonesia memperingati Hari Pramuka setiap tanggal 14 Agustus. Sejarah awal mula Hari Pramuka ditetapkan pada Tanggal 14 Agustus bersamaan dengan dianugerahkannya Panji Gerakan Pramuka.

Panji ini ditetapkan oleh presiden lewat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 448 Tahun 1961.

Sejarah Gerakan Pramuka di Indonesia

Ketika Indonesia masih dijajah oleh Belanda, organisasi kepanduan berkembang dengan pesat. Saat itu namanya masih Nederland Indische Padvinders Vereeniging (NIPV) atau persatuan Pandu-pandu Hindia Belanda.

Organisasi ini dianggap bisa membantu dan membangun karakter seseorang. Berbagai organisasi kepanduan di daerah pun bergabung, hingga pada tahun 1930 terbentuklah Pandu Pemuda Sumatera, satu tahun kemudian tepatnya 1931 Persatuan Antar Pandu Indonesia terbentuk.

Meski dibentuk di masa penjajahan Belanda, organisasi ini dianggap bermanfaat bagi rakyat Indonesia. Setelah masa kemerdekaan, 28 Desember 1945 organisasi Pandu Rakyat Indonesia didirikan di Kota Solo, Jawa Tengah.

Tokoh yang terkenal sebagai Bapak Pramuka Indonesia adalah Sri Sultan Hamengku Buwono IX. Dia menjabat sebagai ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) pertama sejak Pramuka resmi dibentuk.

Nama 'Pramuka' tercetus dari pemikiran Sultan dari istilah 'poromuko' yang berarti pasukan yang berdiri paling depan dalam peperangan.

Akhirnya gerakan panduan pun makin berkembang, ada sekitar 100 organisasi kepaduan terbentuk pada tahun 1960.

Hingga akhirnya, organisasi ini dikenalkan secara resmi sebagai Gerakan Pramuka pada masyarakat Indonesia pada 14 Agustus 1961.

Dikutip dari laman resmi Pramuka, tunas kelapa muda dipilih sebagai lambang resmi Pramuka pada 20 Mei 1961. Lambang ini dipilih karena memiliki arti kiasan bahwa tunas penerus bangsa yang kuat dan ulet serta memilik cita-cita yang tinggi.

Jambore nasional Indonesia pertama kali diadakan di Situ Baru, Jakarta pada 1972.

Pemerintah Indonesia pada masa kepresidenan Susilo Bambang Yudhoyono mencanangkan Revitalisasi Gerakan Pramuka dengan tujuan meningkatkan peran, fungsi dan tugas pokok dari Gerakan Pramuka itu sendiri.

Sebentar lagi kita memperingati Hari Pramuka ke-61, pada Tanggal 14 Agustus 2022. Bagi Anda yang ingin memperingati atau mengucapkan selamat melalui twibbon, berikut ini beberapa Link Hari Pramuka ke-61 beserta contohnya.

Anda tinggal pilih desain twibbon yang diinginkan kemudian klik link twibbon yang sudah disediakan, setelah masuk pada halaman situs Twibbonize kemudian upload dan pasang foto Anda.

Bagi Anda yang belum tahu cara memasang atau memasukkan foto pada twibbon, silahkan baca tutorialnya pada link berikut ini: Cara Memasang Foto pada Twibbon.

Desain oleh: Lutfi-Edukasi Grafis


Desain oleh: pramukaupdate.id

Link 2 - Pasang Foto

Desain oleh: SIGIT B. PAMADI

Link 3 - Pasang Foto

Desain oleh: AMINUDIN ,S.S.

Link 4 - Pasang Foto

Desain oleh: Agus Prawira

Link 5 - Pasang Foto

Desain oleh: pramukaupdate.id

Link 6 - Pasang Foto

Desain oleh: liputan60detik.com

Link 7 - Pasang Foto

Desain oleh: Fatchurrohman

Link 8 - Pasang Foto

Posting Komentar untuk "Twibbon Hari Pramuka 2022 - Desain Pilihan"